Jumat, 15 April 2016

RESENSI NOVEL CIRCA




Percintaan di Kalangan Remaja

Judul Buku                       :   Circa
Pengarang                         :   Sitta Karina
Penerbit                            :   PT. Gramedia Pustaka Utama
Tahun Terbit                     :   2008
Jumlah Halaman               :   216 halaman
Ukuran Buku                    :   20 cm
ISBN                                :   979-22-3873-5
Cover                               :   bewarna coklat, ada seorang wanita cantik dengan beberapa kosmetiknya

Novel karya Sitta Kirana dengan tebal 216 halaman ini, bercover warna coklat dan ada seorang wanita cantik yang bernama Almashira Raiz dengan beberapa kosmetiknya.

Sitta Karina Rachmidiharja merupakan penulis kelahiran Jakarta, 30 Desember 1980, yang karya-karyanya diterbitkan oleh Gramedia Pustaka Utama dan Terrant Books. Ia pernah bekerja di Citibank dan menjadi konsultan di Accenture serta Freeport-McMoran Mining industri. Pengalaman-pengalamannya yang menjadikannya kaya akan referensi dalam menulis cerita. Selain novel, ia juga aktif menjadi kontributor cerpen di majalah CosmoGIRL! Indonesia, karena meracik kopi adalah salah satu hobinya, ia selalu ditemani segelas latte ketika sedang menulis, melukis, maupun membaca novel dan majalah favoritnya, National Geographic.

Pada tahun 2008 ia menjadi juri pada ajang khatulistiwa Literary Award. Ia juga didaulat menjadi pengajar pada sesi Coaching Cerpen Majalah Kawanku dan beberapa kelas menulis fiksi lainnya.

Sitta juga pernah berkolaborasi dengan WWF Indonesia untuk mengkampanyekan “Go Green for Teens”. Ia mengadakan sayembara menulis cerpen untuk kemudian dibukukan dalam “Proyek Pertama Kalinya” dimana sebagian hasil penjualan buku didonasikan pada Gerakan Nasional Orang Tua Asuh (GNOTA). Pada akhir tahun 2010, ia menjadi duta Yayasan Cinta Anak Bangsa (YCAB) sebagai “Angel of Change”.

Bertolak belakang dengan latar belakang pendidikannya di bidang teknik, ternyata Sitta menyukai kegiatan yang berbau seni. Mulai dari beberapa hasil karya seninya yang menempel di dinding rumah. Berhenti kerja di kantor, tidak berarti bisa bersantai dirumah. Mengurus dua orang anak tanpa kegiatan lain ternyata cukup membuat stress penulis yang sudah menghasilkan 17 novel ini.

Alur yang digunakan dalam novel ini alur campuran, tapi dominan alur maju. Walaupun demikian, dapat membawa para pembacanya menulusuri cerita demi cerita. Cara pengarang menggambarkan tokoh-tokoh dalam cerita ini berlainan dengan cara yang biasa dipakai pengarang lain. Tokoh utama wanita yaitu Almashira Raiz berusia 16 tahun yang lebih dikenal dengan Alma. Alma adalah salah seorang siswa SMU yang memiliki ‘passion’ dibidang kosmetik, berusaha bisa ikut magang di perusahaan kosmetik itu demi cita-cita menjadi seorang dermatologis. Alma seorang yang baik hati, perhatian dengan kakaknya  maupun kepada teman-temannya. Alma mempunyai seorang kakak yang bernama Aldebaran Raiz, ia seorang yang cuek, cerewet, pintar dalam bidang mesin dan seorang yang perhatian & sayang sekali dengan adiknya dan ia juga seorang kakak bahkan sahabat bagi Alma. Ia menyukai kopi, apalagi buatan Anthi. Ashanti Naura Kandjati dikenal dengan sebutan Anthi, ia disukai Alde sejak kelas 1 SMU tetapi ia tidak pernah berani untuk menyatakan cintanya kepada Anthi, karena ia telalu cuek dalam segala apapun. Alde mempunyai seorang sahabat yang bernama Genta Ramya Sasmitro, tapi Genta pun menyukai Anthi, akibat dari masalah tersebut maka mereka akhirnya bermusuhan. Alma dan Alde hanya tinggal bertiga dengan ayahnya, semenjak ibu mereka meninggal. Ayahnya mempunyai watak yang tegas terhadap anak-anaknya. Alma sangat menyukai olahraga tenis dan mengikuti ekskul mading di sekolahnya. Akibat hobinya bermain tenis lapangan, ia mempunyai kulit yang gelap nan eksotis. Mading adalah salah satu ekskul kesukaannya, ia suka memotong-motong bagian koran, poster dan majalah yang berbau kosmetik dari Circa Collection. Circa adalah sebuah nama perusahaan kosmetik. Produk-produk Circa sangat digemari dikalangan kaum muda dan menjadi serbuan gadis-gadis remaja setiap meluncurkan  produk-produk baru. Ia sangat paham sekali dari A sampai Z tentang kosmetik, maka ia berkeinginan menjadi calon dermawan dan ahli kecantikan dimasa depan. Alma mempunyai persamaan dengan ibunya, karena ibunya juga sangat menyukai beberapa macam kosmetik.

Gaya bahasa yang digunakan yaitu gaya non-formal tetapi masih dapat dimengerti kepada siapa saja. Didalam novel ini, ada beberapa kata yang berbahasa Inggris yang tidak ada penjelasannya. Dalam novel ini juga ada beberapa singkatan yang kita tidak ketahui, tetapi dibagian paling bawah ada penjelasannya. Novel ini sangat cocok untuk para remaja, karena ada sisi percintaan dan kata-kata yang mudah dipahami oleh anak remaja saat ini.

Dalam novel ini, ada beberapa permasalahan tentang percintaan, pertengkaran dan persahabatan. Tokoh-tokoh dalam novel ini sangat jelas perwatakkannya. Latar tempat dan latar waktu tidak begitu jelas keterangannya, sedangkan latar suasana jelas dalam novel ini. Novel ini juga mengandung amanat yang bermanfaat bagi pembacanya. Alma seorang yang sayang kepada keluarga, teman, sahabat-sahabatnya dan juga senang membantu temannya yang sedang kesulitan.

Hal yang menarik dari cerita ini adalah tokoh utama yang memberikan suasana yang romantis. Namun dengan segala keindahan dan kelebihannya, buku ini membuat pembaca kesulitan dalam menangkap maksud para tokoh dengan beberapa kata yang berbahasa Inggris yang tidak ada penjelasannya. Meski demikian, ada beberapa singkatan yang tidak diketahui tapi ada penjelasannya dan cerita ini tetap memikat. Novel ini sangat cocok untuk para remaja dan layak untuk dibaca.